04
Dec
Apa yang terjadi ketika sertifikat SSL kadaluarsa?
Jika Anda memahami benar apa itu sertifikat SSL dan manfaat menggunakan sertifikat SSL pastinya Anda akan sangat sensitive mengenai keberlanjutan sertifikat SSL pada website Anda. Selain sebagai pagar website yang membuat koneksi aman dan terenkripsi, sertifikat SSL juga membantu Anda dalam ranking pencarian google dan meningkatkan transaksi.
Sertifikat SSL tidak berlaku untuk selamanya.
Penggunaannya memiliki jangka waktu dan maksimal 2 tahun. Certificate Authority (CA) yang merupakan forum browser pengatur de facto penerbitan sertifikat SSL, memberikan persyaratan kepada semua otoritas penyedia sertifikat bahwa jangka waktu penggunaan sertifikat SSL tidak lebih dari 2 tahun. Hal tersebut mengindikasikan […]
Read More
07
Dec
Anda masih menggunakan sertifikat SSL Gratis seperti Let’s Encrypt? Hati-hati, karena sertifikat ini akan mengurangi tingkat kompatibilitas browser yang akan berdampak pada pengguna sertifikat pada situs website resmi.
Sertifikat let’s encrypt tidak akan melakukan penandatanganan silang dengan sertifikat root pihak ketiga. Karena peralihan ini, pengunjung situs web tertentu akan diblokir dari mengakses situs web yang diamankan dengan Let’s Encrypt, dan akan mendapatkan peringatan “your connection is not private”.
Apa penyebab let’s encrypt melakukan pengurangan kompatibilitas sertifikat pada browser, sebagai pihak ketiga?dan apa yang harus dilakukan untuk menghindari pemblokiran situs website tidak aman?
Akar Masalah Let’s Encrypt
Asal mula masalah dimulai sejak 2015, ketika […]
Read More
05
May
DNS atau Domain Name System merupakan server pusat yang bisa digunakan untuk mengubah alamat domain pada situs website menjadi alamat IP atau bisa dikatakan bahwa DNS memberikan kode IP terhadap nama domain yang ada.
Jika manusia lebih mudah mengingat nama domain seperti sslindonesia.com atau google.com maka server ataupun komputer lebih mudah mengingat alamat IP seperti 111.120.111.22.
DNS server ini lah yang memiliki fungsi untuk mengubah alamat url menjadi alamat IP yang lebih mudah untuk diketahui oleh server. Proses perubahan ini disebut dengan DNS transaction.
DNS transaction dibagi menjadi dua yakni DNS public dan DNS private. DNS private hanya bisa digunakan oleh pengguna […]
Read More
10
Oct
Sertifikat SSL/TLS (Secure Socket Layer/Transport Layer Security) adalah kunci utama untuk mengamankan data yang ditransmisikan antara server dan pengunjung situs web Anda. Dengan sertifikat ini, komunikasi di internet menjadi lebih aman, data pelanggan terlindungi, dan kepercayaan pengguna meningkat.
Namun, apakah Anda tahu ada berbagai jenis SSL berdasarkan tingkat validasi dan cakupan domain? Artikel ini akan mengupas tuntas jenis-jenis SSL, lengkap dengan contoh produk dari penyedia terkemuka seperti DigiCert, GeoTrust, Sectigo, dan GlobalSign.
Jenis Sertifikat Berdasarkan Validasi
1. Domain Validation (DV)
Sertifikat DV adalah pilihan paling sederhana dan cepat. Otoritas Sertifikat (CA) hanya memverifikasi bahwa Anda memiliki domain yang terdaftar tanpa memeriksa identitas organisasi.
Keunggulan: […]
Read More
19
Feb
Bagi Anda pengguna website dan ingin melakukan pemasangan sertifikat SSL pada website pastinya pernah mendengar CSR. Sebelum melakukan penerbitan sertifikat SSL kita diminta dan wajib untuk mengirimkan CSR.
Apa itu Code Signing Request (CSR) ?
Code signing request (CSR) atau penandatanganan sertifikat adalah blok teks yang disandikan dan berisi informasi perusahaan / organisasi seperti nama organisasi, nama umum (nama domain), lokalitas, dan negara. Kode CSR ini dapat digunakan saat melakukan pengajuan penerbitan sertifikat SSL. Kode akan diberikan pada otoritas sertifikat dan akan ditinjau. CSR didapatkan dari server tempat sertifikat SSL akan diinstall. Selain berisi informasi perusahaan kode CSR juga berisi kunci […]
Read More
07
Jan
Algoritma SHA 2 secara efisien merevolusi keamanan internet. Sejak dijadikannya sebagai standard keamanan internet SHA 2 banyak digunakan industri besar dan menggeser keberadaan SHA 1 sebagai algoritma terbaik untuk melindungi data. Bagaimana revolusi SHA 1 menjadi SHA 2 hingga saat ini? Berikut ulasan dari tim SSL Indonesia.
Penemuan Algoritma Digital SHA
SHA (Secure Hash Algorithm) diterbitkan oleh National Institute Of Standards anda Technology (NIST) sebagai standard pemrosesan informasi federal di Amerika Serikat atau FIPS. SHA yang dibuat merupakan seperangkat hash kriptografi sederhana dan dikembangkan untuk menjaga dan meningkatkan integritas keamanan internet.
Sebelum berkembang menjadi SHA 2 saat ini, ada beberapa SHA yang […]
Read More
02
Jan
Berbicara tentang sertifikat SSL pastinya berbicara enkripsi dan otentikasi. Namun kali ini team SSL Indonesia akan membahas jauh mengenai enkripsi yang merupakan kunci utama keamanan sertifikat SSL. Enkripsi adalah praktik mengacak informasi sedemikian rupa sehingga hanya seseorang dengan kunci yang sesuai yang dapat menguraikan dan membaca informasi tersebut. Enkripsi ini merupakan fungsi dua arah. Saat Anda mengenkripsi sesuatu, pastinya akan melakukan deskripsi di kemudian hari. Untuk mengenkripsi data Anda menggunakan sandi, sandi ini disebut juga sebagai algoritma yang didefinisikan dengan baik yang dapat diikuti secara prosedural untuk mengenkripsi dan mendekripsi informasi.
Enkripsi memiliki sejarah yang sangat panjang dan bertingkat mulai […]
Read More
03
Jan
Public Key Infrastructure (PKI) Modern: Digicert One untuk Masa Depan Sertifikat SSL
Dalam era digital saat ini, keamanan data menjadi prioritas utama. Sertifikat SSL/TLS, sebagai komponen vital dalam menjaga koneksi internet tetap aman, telah mengalami perubahan signifikan, termasuk pemangkasan masa aktifnya. Dari tiga tahun menjadi satu tahun, tren ini menciptakan kebutuhan akan pengelolaan sertifikat yang lebih cepat, otomatis, dan efisien. Solusi seperti Digicert One, yang menawarkan zero-touch management dan full automation integration, menjadi kunci dalam menghadapi tantangan tersebut.
Tantangan Masa Aktif SSL yang Kian Pendek
Pemangkasan masa aktif sertifikat SSL bertujuan untuk meningkatkan keamanan dengan meminimalkan risiko penyalahgunaan sertifikat yang telah usang. […]
Read More
06
Nov
Terjadinya peretasan dan pencurian data sensitif menggunakan siber atau dunia internet pada tahun 2016 meningkatkan kewaspadaan pemerintah dalam dunia perkembangan digital. Pada Mei 2017, pemerintahan Indonesia mendirikan Lembaga Pemerintah Republik Indonesia khusus untuk keamanan siber yakni Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN).
Lembaga BSSN dikhususkan bertugas untuk melaksanakan keamanan siber secara efektif dan efisien. Dengan memanfaatkan, mengembangkan, dan mengonsolidasikan semua unsur yang terkait dengan keamanan tersebut.
Awal November tahun 2019, BSSN kembali melakukan kebijakan khusus dengan menggandeng teknologi ternama dalam proses riset dan pengembangan keamanan siber. Hal ini menunjukkan bahwa keamanan dunia digital menjadi hal yang harus diperhatikan dan menjadi sangat […]
Read More
11
Dec
Bagaimana cara browser melakukan pengecekan pada website dan mempercayai sertifikat SSL yang terpasang pada website Anda? Sebelum team SSL Indonesia menjelaskan perbedaan sertifikatSSL Root dan Intermediate. SSL Indonesia akan memberikan gambaran konsep rantai sertifikat SSL hingga dapat digunakan. Hal pertama yang dilakukan oleh browser adalah autentifikasi sertifikat SSL mengikuti rantai sertifikat. Apa rantai sertifikat itu dan bagaimana bentuknya?
Untuk mendapatkan sertifikat SSL secara resmi. Langkah awal yang dilakukan adalah membuat permintaan penandatanganan sertifikat dalam hal ini adalah CSR serta Private key. Secara sederhana, Anda melakukan pengiriman CSR ke otoritas sertifikat (CA) bersangkutan. Kemudian menandatangani sertifikat SSL Anda menggunakan private key […]
Read More